Image of PERANCANGAN IMPLEMENTASI PROTOTYPE KONTROL PERALATAN ELEKTRONIK BERBASIS INTERNET OF THINGS MENGGUNAKAN NODEMCU

Electronic Resource

PERANCANGAN IMPLEMENTASI PROTOTYPE KONTROL PERALATAN ELEKTRONIK BERBASIS INTERNET OF THINGS MENGGUNAKAN NODEMCU



ADA FILE PDF
ABSTRAK

Era modern sekarang banyak perkembangan teknologi yang semakin membantu memudahkan sistem kontrol peralatan elektronik rumah tangga berbasis of Things (IoT) dibangun dengan pertimbangan aspek kenyamanan penghuni rumah. Bagian-bagian yang dikontrol adalah perangkat elektronik seperti lampu, air, kipas dan perangkat elektronik lainnya. Saat ini kontrol dengan mikrokontroler masih dalam proses pengembangan, salah satu tujuan pengembangannya adalah untuk meningkatkan utilitas serta penyederhanaan media maupun komponen elektronik yang digunakan supaya terjangkau oleh banyak kalangan masyarakat. Berbagai penelitian dilakukan dengan secara yang di fokuskan pada pengendalian alat elektronik dengan peralatan dan kontrol yang dibuat secara berbeda-beda. Fitur efektif yang dapat memudahkan manusia dalam kesehariannya. Ketika penghuni rumah pergi jauh meninggalkan rumah dengan rentan waktu yang lama, pengontrolan peralatan elektronik tidak bisa dilakukan, terkecuali dikendalikan secara manual.

Dalam penulisan ini dijelaskan desain dan perancangan sistem pengontrolan peralatan elektronik berbasis internet dengan mikrokontroler NodeMCU dan smartphone sebagai alat kendalinya yang berfungsi untuk memudahkan pemilik rumah mengendalikan dan memonitoring penerangan rumah dari jarak jauh melalui Smartphone Android. Dari permaslahan kontrol peralatan yang tidak bisa terkontrol ketika pemilik rumah pergi dengan rentan waktu yang lama memunculkan gagasan untuk membuat suatu sistem berbasis internet yang dapat melakukan pengontrolan peralatan elektronik. Komponen perangkat keras yang digunakan yaitu mikrokontroller NodeMCU, relay channel, power supply, lampu, kipas, dvd. Peralatan elektronik yang dikontrol yaitu dua buah lampu, kipas dan dvd dengan menggunakan sistem kontrol dari web server atau pada aplikasi mobile smartphone melalui internet.

Dengan tersedianya fasilitas internet dapat mengintegrasikan sistem pengontrolan peralatan elektronik secara loT dengan modul NodeMCU. Sistem pengontrolan peralatan elektronik berbasis loT ini dapat berjalan pada platform android minimal jelly bean dan pada windows minimal OS windows 7. Perangkat keras dan perangkat lunak pada sistem ini dapat dijalankan sesuai dengan perancangan yang dilakukan sebelumnya. Hasil dari penelitian ini berupa pembuatan prototype penerapan pengontrolan peralatan elektronik menggunakan MQTT Dash dan web server IO adafruit

Kata kunci: Internet of Things (IoT), mikrokontroler, NodeMCU, relay channel, power supply, Matt Dash, web sever, Prototype.


Ketersediaan

SKRTI18312SKR.TI 2018 FAH pUMUM (SKR TI)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SKR.TI 2018 FAH p
Penerbit UNIVERSITAS CIC : CIREBON.,
Deskripsi Fisik
XIV, IV-27 HLM,; ILUS,; 29 CM
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
2014112007
Klasifikasi
SKR.TI 2018
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this