Detail Cantuman
Advanced SearchElectronic Resource
PERANCANGAN STRATEGI DAN MEDIA PROMOSI PADA PRODUK MAKANAN KERIPIK KENTANG PANDAWA
HANYA HARD FILE
ABSTRAK
Pandawa merupakan salah satu UKM yang berada di Kelurahan Kemantren. UKM Pandawa berdiri sejak awal 2017 dan bergerak di bidang pengolahan hasil pertanian yaitu kentang. Terdapat 2 varian rasa keripik kentang yaitu keripik kentang balado dan keripik kentang jagung manis. Pandawa merupakan UKM yang sudah lama berdiri namun memiliki berbagai macam kendala dalarn segi pemasaran, baik itu secara offline maupun menggunakan layanan berbasis internet.
Untuk mengetahui hambatan-hambatan dalam pelaksanaannya maka metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian data kualitatif dengan melakukan sejumlah kegiatan yaitu: observasi, wawancara dengan pemilik perusahaan dan juga mengumpulkan data melalui media kuesioner yang sudah terkumpul 8 orang responden yang akan dijadikan landasan dalam pendesainan strategi promosi. Dalam hal ini analisis yang digunakan adalah menggunakan metode analisis SWOT yang bertujuan untuk mengetahui keunggulan dan kekurangan suatu produk. Adapun media perancangan yang digunakan software- software desain seperti Adobe Photoshop CS6 dan juga menggunakan software Adobe Premiere Pro CC 2017 yang bertujuan untuk membuat desain seperti : eposter, brosur, standbooth dan video komersil yang mana nanti akan dipublikasikan melalui jejaring sosial Instagram dan Facebook.
Dari hasil riset tersebut maka dapat diambil kesimpulan bahwa perancangan strategi dan media promosi sangatlah penting untuk diaplikasikan, karena memberikan dampak pengaruh yang positif bagi tiap perusahaan sehingga meningkatkan kualitas produk, juga meningkatkan ekonomi UKM dan taraf penjualan baik dari sektor offline maupun online, dengan menggunakan metode ilustrasi maka akan menghasilkan desain berupa eposter, brosur, standbooth, moodboard, poster program, dan konsep desain yang menyesuaikan dengan keinginan target market sesuai dari data kuesioner dan akan dipublikasikan melalui jejaring sosial Instagram dan Facebook
Kata kunci: Keripik, kentang, promosi, desain, media.2017124043
Ketersediaan
PYDKV20723 | PY.DKV 2020 AKH p | UMUM (PY DKV) | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
PY.DKV 2020 AKH p
|
Penerbit | UNIVERSITAS CIC : CIREBON., 2020 |
Deskripsi Fisik |
XVII. V-12 HLM,; ILUS,; 29 CM
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
2017124043
|
Klasifikasi |
PY.DKV 2020
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain